This is an outdated version published on 2022-08-15. Read the most recent version.

Pengaruh Kepemimpinan Transformasional, Iklim Sekolah, Kinerja Mengajar Guru terhadap Produktivitas Sekolah

Authors

  • toto toto universitas nurtanio

Keywords:

kepemimpinan transformasional,, iklim sekolah, kepemimpinan transformasional, kepemimpinan ,

Abstract

.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh langsung dan tidak langsung dari kepemimpinan transformasional, iklim sekolah, kinerja mengajar terhadap produktivitas SMK. Penelitian ini menggunakan metode penelitian korelasional. Untuk menganalisis pola hubungan kausalitas antarvariabel digunakan Structural Equation Modeling (SEM). Populasi meliputi seluruh guru SMK di Kabupaten Bandung sebanyak 1843 dari 31 SMK. Data diperoleh dari kuesioner yang telah dikalibrasi yang diperoleh dari 286 sampel guru SMK di Kab. Bandung. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh langsung yang positif dan signifikan dari kepemimpinan transformasional dan iklim sekolah terhadap kinerja mengajar guru, pengaruh langsung yang positif dan signifikan dari kinerja mengajar guru terhadap produktivitas sekolah, dan pengaruh tidak langsung positif dan signifikan dari kepemimpinan transformasional dan iklim sekolah terhadap produktivitas sekolah melalui kinerja mengajar guru

Published

2022-08-15 — Updated on 2022-08-15

Versions