PENGARUH KOORDINASI DAN PENGENDALIAN TERHADAP KINERJA PEGAWAI (Studi Pada Dinas Bina Marga, Sumber Daya Air Dan Pertambangan Kabupaten Bandung Barat)

Authors

  • Suryana Suryana Universitas Nurtanio Bandung
  • Asfan Jauhari Universitas Nurtnio Bandung

Abstract

Penelitian ini mengambil judul Koordinasi dan Pengendalian sebagai Determinan dalam Mencapai Kinerja Pegawai. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui : 1) Adakah pengaruh Koordinasi terhadap Kinerja Pegawai; 2) Adakah pengaruh Pengendalian terhadap Kinerja pegawai, dan 3) Adakah pengaruh koordinasi dan Pengendalian secara simultan terhadap Kinerja Pegawai di Bidang Pembangunan dan Pemeliharaan Sumber Daya Air Kabupaten Bandung Barat.Metode Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan Metode Kuantitaif dengan teknik pengambilan sampel Sample sensus, ukuran responden 63, metode pengumpulan data yang digunakan adalah studi pustaka, observasi, wawancara dan penyebaran angket. Teknik analisis data menggunakan regresi linier berganda. Adapun variabel bebas yaitu Koordinasi dan Pengendalian sedangkan variabel terikatnya adalah Kinerja Pegawai.  Untuk mengetahui pengaruh masing-masing variabel bebas terhadap variabel terikatnya digunakan uji t, sedangkan untuk mengetahui signifikan tidaknya digunakan uji F (Anova), sedangkan untuk mengetahui pengaruh secara simultan variabel bebas terhadap variabel terikatnya digunakan Analisis Regresi berganda.Hasil penelitian menunjukkan bahwa Koordinasi memberikan kontribusi sebesar 0.624 atau 62,4% dan Pengendalian memberikan kontribusi sebesar 0,542 atau 41,20%.  Sedangkan pengaruh secara simultan Koordinasi dan Pengendalian terhadap Kinerja Pegawai diperoleh nilai koefisien determinasi sebesar 0,791 atau 62,57% sedangkan sisanya sebesar 37,43% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti. Saran yang dikemukakan diantaranya adalah : 1) Menerapkan disiplin kerja dengan tegas kepada seluruh pegawai di Bidang Pembangunan dan Pemeliharaan Sumber Daya Air Dinas Bina Marga Kabupaten Bandung Barat yang diketahui melakukan pelanggaran terhadap ketentuan dan peraturan kerja yang berlaku, 2) meningkatkan kemampuan kerja para pegawai melalui berbagai pendidikan dan pelatihan secara terprogram dan berkesinambungan dengan bidang tugasnya masing-masing.Kata Kunci : Koordinasi, Pengendalian dan Kinerja Pegawai.

References

AMIRULLAH dan BUDIYONO, Haris,

Pengantar Manajemen, Yogyakarta, Graha Ilmu.

ARIKUNTO, Suharsimi,

ProsedurPenelitian, Jakarta : Bina Aksara.

BADRUDIN,

Dasar-dasarManajemen, Bandung , Alfabeta.

FATHONI, Abdurrahmat,

Organisasi dan Manajemen Sumber Daya Manusia, PT. Rineka Cipta, Jakarta.

GOMES, Faustino Cordoso,

ManajemenSumberDayaManusia, Yogyakarta : Andi.

HANDOKO, T. Hani,

Manajemen, Yogyakarta : BPFE.

HASIBUAN, S.P.Malayu,

Manajemen : Dasar-dasar, Pengertian dan Masalah, Jakarta, PT. Bumi Aksara.

HERIANDJA,

Manajemen Publik, Bandung, CV. Mandar Maju.

MAHMUDI

Manajemen Kinerja Sektor Publik. Yogyakarta, UPP AMP YKPN.

MANGKUNEGARA,

Manajemen Sumber Daya Manusia Perusahaan, Bandung, PT. Remaja Rosda Karya.

MOERIONO,

Pemahaman Praktis Asas Manajemen, Bandung, CV. Mandar Maju.

NURMADI,

Dasar-dasar Manajemen, Bandung, CV. Alfabeta.

RIDUWAN,

Manajemen Sumber Daya Manusia, Bandung, CV. Alfabeta.

RUKY,

Pengantar Manajemen, Yogyakarta, PT. Graha Ilmu.

SAEFULLAH,

Pengantar Manajemen, Jakarta, CV. Kharisma Putra Utama.

MANGKUNEGARA, A. Anwar Prabu,

ManajemenSumberDayaManusiaPerusahaan, Bandung : PT Remaja Rosda karya.

MA’MOERI, Endar,

HubunganKerja danKoordinasi, Jakarta, Lembaga Administrasi Negara.

MOENIR

Prestasi Kerja, Pelaksanaan Kerja dan Pencapaian Kerja, Jakarta, Pustaka Buku

PASOLONG, HARBANI,

TeoriAdministrasiPublik, Bandung : Alfabeta.

SEDARMAYANTI,

SumberDayaManusiadanProduktivitasKerja, Bandung : CV. Mandar Maju.

SIAGIAN, Sondang. P,

FilsafatAdministrasi, Jakarta : PT. Bumi Aksara.

SUDARMANTO,

KinerjaPengembangandanKompetisiSDM, Yogyakarta : Pustaka Pelajar.

SUDRIAMUNAWAR, Haryono,

PengantarAdministrasiPembangunan, Koperasi Karyawan Kopertis Wilayah IV.

SUGANDHA, Dann,

Koordinasi Sebagai Pemersatu Gerak Dalam Proses Administrasi, Bandung, Ilham Jaya.

SUGIYONO,

MetodePenelitianAdministrasi, Bandung : Alphabeta.

SULE dan SAEFULLAH, Ernie Trisnamati, Kurniawan,

PengantarManajemen, Jakarta ; Kaharisma Putra Utama.

SUPRIYONO,

SistemPengendalianManajemen, Yogyakarta, BPFE.

UNO dan LAMATENGGO, Hamzah B, Nina,

Teori Kinerja dan Pengukurannya, Jakarta : PT Bumi Aksara.

Sumber bacaan lain :

- JIMIA, Nomor : 1 Tahun V Januari 2011, Jurnal Ilmiah Megister Ilmu Administrasi,Universitas Nurtanio, Bandung.

- Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004

- Undang-Undang Dasar 1945 Pasal 33 ayat (3).

- Peraturan Pemerintah Nomor 30 tahun 1980.

- Undang-Undang No. 7 Tahun 2004 tentang Sumber Daya Air.

- Peraturan Daerah No. 3 tahun 2012 tentang Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Bandung Barat.

- Camellia (2010), Motivasi dan pengendalian Sebagai Determinan Dalam Mencapai Kinerja Pegawai di Dinas Perkebunan Provinsi Jawa Barat.

- Kusdiana (2010), Implementasi Kebijakan Bupati dan Koordinasi Oleh Camat Dalam Upaya Meningkatkan Efektivitas Pelaksanaan Program Penguatan Pembangunan Perdesaan (P4) di Kecamatan Soreang Kabupaten Bandung.

Prayitno (2014), Pengaruh Komitmen dan Kompetensi Pegawai Terhadap Kinerja Pegawai di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Jakarta.

Downloads

Published

2020-08-03