PKM TEKNOLOGI PERTANIAN TANAMAN HIDROPONIK DENGAN SIRKULASI AIR KINCIR ANGIN KOMPOSIT DAN OPTIMALISASI MONITORING BERBASIS TEKNOLOGI INTERNET OF THINGS (IoT) UNTUK MEMAJUKAN UKM PETANI DI DESA PANGAUBAN KABUPATEN BANDUNG BARAT

Authors

  • Lies Banowati Universitas Nurtanio
  • Nopi Ramsari Universitas Nurtanio

DOI:

https://doi.org/10.56244/abdimas.v1i1.612

Abstract

Desa Pangauban adalah desa pemekaran dari Desa Galanggang yang secara geografis terletak antara waduk genangan Saguling yang terhubung dengan hulu sungai Citarum , kehidupan masyarakat didominasi oleh pertanian . Seiring pertambahan jumlah penduduk, kebutuhan pangan seperti sayuran dan buahbuahan juga mengalami peningkatan maka dibutuhkan peningkatan pertumbuhan lahan pertanian yang selama ini menggunakan lahan konvensional. Inovasi teknologi tepat guna peralihan ke lahan pertanian yang semakin modern yaitu dengan menerapkan teknologi tepat guna untuk mengatur sirkulasi air untuk system hidroponik menggunakan kincir angin dari bahan komposit hybrid eceng gondok-E-glass/epoksi yang memiliki karakteristik ringan sehingga mampu meningkatkan kinerja sudu dan meghasilkan energi listrik yang mampu memutarkan kincir angin secara efisien dan menghasilkan listrik yang dibutuhkan untuk mengalirkan air pada sistem hidroponik tersebut Disamping itu untuk monitoring sirkulasi air pada system hidroponik menerapan teknologi IoT (Internet of Things) yang mempunyai keuntungan dimana berbagai parameter lingkungan yaitu temperatur dan kelembapan juga nutrisi tanaman dapat diatur pada sistem hidroponik dengan proses controlling dan monitoring dapat dilakukan secara otomatisasi sehingga dengan menerapkan teknologi tersebut di desa Pangauban dapat menjadi desa digital. Dengan demikian terdapat dua keuntungan sekaligus dengan menerapkan teknologi tepat guna selain teknologi komposit serat alam yang memanfaatkan sumber daya alam setempat yaitu serat eceng gondok yang diaplikasikan sebagai bahan baku sudu kincir angin sehingga mampu meningkatkan nilai jual serat tersebut, dan teknologi tepat guna lainnya yaitu memanfaatkan potensi energi angin setempat yang berkelanjutan dan tersedia secara cuma-cuma untuk menghasilkan listrik yang bermanfaat untuk kegiatan pertanian modern hidroponik.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2023-08-02

How to Cite

Banowati, L. ., & Ramsari, N. (2023). PKM TEKNOLOGI PERTANIAN TANAMAN HIDROPONIK DENGAN SIRKULASI AIR KINCIR ANGIN KOMPOSIT DAN OPTIMALISASI MONITORING BERBASIS TEKNOLOGI INTERNET OF THINGS (IoT) UNTUK MEMAJUKAN UKM PETANI DI DESA PANGAUBAN KABUPATEN BANDUNG BARAT. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat (ABDIMAS), 1(1), 1–11. https://doi.org/10.56244/abdimas.v1i1.612